Jumat, 28 Januari 2011

And Finally..

Setelah kurang lebih hampir 2 bulan ini aku sama si mas keliling jakarta buat cari2 gedung, yang harganya gak mahal, charge gak tinggi, dan tentunya patokan harga seporsi makanan gak sampe 50rb per porsi..demi menyenangkan hati si mama yang minta kita untuk cari another option buat gedung karena dia kurang sreg sama gedung pilihan kita walaupun akhirnya dia menyerah dan menyetujui pilihan kita

Dan kita memutuskan untuk kembali ke pilihan awal, yaitu gedung Departemen Perindustrian, dengan pertimbangan, selain mursida tentunya akses pun mudah, deket sama halte, jadi nanti yang naik kendaraan umum pun gak susah menjangkau, dan gedungnya gak terlalu luas, cukup untuk menampung kapasitas tamu ku yang max 600 orang saja..

Kekurangan dan kelebihan gedung ini pasti ada, such as beberapa lampu yang gak nyala, dan luas yang terbilang cukup mini plus ceiling yang gak tinggi gw kan ga butuh pelaminan menjulang yang heboh ituh, but overall gedung ini cukup OK buat aku..karena kondisi gedungnya juga masih bangunan baru, cukup manis kok

Sebetulnya ada gedung lain sih yang aku suka banget, Auditorium Balai Perpustakaan Nasional, tapi salah satu kendalanya, gedungnya jauh kasian nanti tamu2 ku yang mayoritas tinggal di jakarta barat harus berjauh2 ke daerah salemba (_ _')

Soooo..tanggal 3 Januari kemaren akhirnya kita fix untuk DP ke gedung, dan satu masalah terselesaikan..tinggal catering nih yang belom..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar